Senin, 31 Oktober 2011

TENDANGAN KEDALAM (OUT)


TENDANGAN KEDALAM (OUT)



Tendangan kedalam adalah cara untuk memulai kembali permainan. Gol tidak dapat disahkan langsung dari tendangan kedalam.
Tendangan kedalam diberikan:
  • Jika keseluruhan bagian dari bola melewati garis samping, baik menggelinding di permukaan lapangan maupun melayang di udara atau menyentuh langit-langit.
  • Di tempat persilangan garis samping lapangan.
  • Kepada Tim lawan dari pemain yang terakhir kali menyentuh bola.

POSISI  BOLA  DAN  PEMAIN
BOLA
  • Harus ditempatkan pada garis pembatas lapangan (garis samping).
  • Dapat ditendang kembali kedalam permainan ke arah manapun.

Pemain mengambil tendangan kedalam:
  • Pada saat menendang bola, bagian dari setiap kakinya berada pada garis pembatas lapangan atau di luar garis pembatas lapangan.

Pemain dari tim yang bertahan:
  • Para pemain minimum berjarak 5 meter dari bola tempat dimana dilakukannya tendangan kedalam.

PROSEDUR
  • Pemain, penendang kedalam harus melakukannya dalam waktu 4 detik dari saat menempatkan bola.
  • Pemain melakukan tendangan kedalam tidak dapat atau tidak boleh memainkan bola kedua kalinya sampai bola tersebut telah menyentuh/ disentuh pemain lainnya.
  • Bola berada dalam permainan segera setelah bola tersebut ditendang atau disentuh.

PELANGGARAN  DAN  SANGSI
Tendangan bebas tidak langsung diberikan pada tim lawan, jika:
  • Pemain yang melakukan tendangan kedalam memainkan bola untuk kedua kalinya sebelum bola tersentuh/menyentuh pemain lain. Tendangan bebas tidak langsung dilaksanakan dari tempat dimana pelanggaran terjadi, kecuali hal tersebut dilakukandari daerah pinalti dan dilaksanakan pada tempat yang terdekat dimana pelanggaran terjadi.

Tendangan kedalam diulang oleh pemain dari tim lawan, jika:
  • Tendangan kedalam dilakukan tidak dengan benar.
  • Tendangan kedalam dilakukan dari posisi selain tempat dimana bola melewati garis pembatas lapangan.(garis samping)
  • Tendangan kedalam tidak dilakukan dalam waktu 4 detik mulai dari saat pemain menempatkan bola hingga melakukan tendangan.
  • Terjadinya pelanggaran pada peraturan lain.

NARASUMBER :
Materi Peraturan Permainan Futsal ini
Disusun oleh :

1.         Bpk. H. Hatta H. Roeslan
2.         Bpk. Puji Suprayitno

dan diproduksi oleh :

Difamata Sport E.O.

Semoga bermanfaat dan berkontribusi kepada

Kejayaan Futsal Indonesia

Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Design by Automotive | Bloggerized by Free Blogger Templates | Hot Deal